Data Penurunan Tanah Jakarta
Sumber Gambar: BBC News Indonesia
Gambar diatas merupakan peta penurunan tanah yang terjadi di wilayah Jakarta pada tahun 2017, penurunan tanah ini diprediksi akan menenggelamkan wilayah Jakarta Utara hingga 95% pada tahun 2050. namun Penurunan tanah tidak hanya terjadi di Jakarta Utara, tetapi di seluruh DKI Jakarta. Jakarta Barat turun sampai 15cm per tahun. Jakarta Timur, 10cm setiap tahunnya. Penurunan tanah sedalam 2cm terjadi di Jakarta Pusat. Sementara, di Jakarta Selatan penurunannya sekitar 1cm per tahun.
Heri Andreas adalah salah satu doktor geodesi ITB yang melakukan penelitian dalam masalah ini dan menyatakan bahwa penurunan tahan yang ada di Jakarta merupakan salah satu penurunan tanah yang terbesar didunia yaitu hingga 2,5 meter per sepuluh tahunnya.
Kedua gambar diatas merupakan prediksi penurunan tanah di Jakarta berdasarkan penelitian tim geodesi ITB.
Penyebab penurunan tanah di Jakarta yang utama yaitu disebabkan oleh penggunaan air tanah yang berlebihan, kebutuhan warga jakarta terhadap air 60% nya bergantung pada penggunaan air tanah karena PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) hanya mampu menyediakan 40% saja.
Sumber Gambar: BBC News Indonesia
Gambar diatas merupakan bukti penurunan tanah yang terjadi di beberapa kecamatan yang ada di Jakarta, permukaan tanah di Jakarta akan terus menurun seiring berjalannya waktu dan wilayah Jakarta akan berada di bawah permukaan air laut jika pemerintah tidak mempu melakukan suatu pencegahan sampai tahun 2050.
Penghentian eksploitasi air tanah, menurut sang doktor, harus segera dilakukan. Pasalnya gejala penurunan tanah semakin memburuk dan tidak lagi sulit dicari, khususnya di Jakarta Utara.
Sumber Data Berita: https://www.bbc.com/indonesia/resources/idt-3928e4ca-f33b-4657-aa35-98eb5987f74e
Data Penelitian: Geodesi ITB
Research Policy - Political Science Department UPNVJ
0 komentar:
Posting Komentar